-->

Teknik Cara Factory Reset Android Lupa Pola Kunci

cara-reset-android

Cara reset android dengan teknik factory reset simple dan praktis. Teknik ini banyak sekali fungsinya untuk membantu setiap masalah yang terjadi pada smarthphone android. Salah satunya dapat digunakan untuk mengatasi hp android yang lupa sandi atau lupa pola kunci.

Kebanyakan orang tidak tahu bagaimana cara mengatasi masalah saat handphone android miliknya tidak dapat dibuka sebab lupa sandi atau pola kunci. Akhirnya handphone yang lupa sandi tersebut di bawa ke tempat servis, biasanya biaya untuk jasa perbaikan sekitar 50 ribuan.

Sebetulnya jika punya masalah pada hp android yang lupa sandi atau pola kunci bisa diatasi sendiri dengan cara mereset android tersebut.

Jika belum tahu saya akan menjelaskan bagaimana anda melakukan cara reset android dengan mudah. Namun yang perlu diperhatikan sebelumnya adalah metode riset yang digunakan, sebab setiap type android memiliki cara yang sedikit berbeda.

Pada dasarnya cara riset android yang dilakukan hampir sama, yang berbeda adalah tombol yang digunakan. Cara yang dilakukan secara umum yaitu dengan masuk ke mode recovery.

Sebab ketika sudah bisa masuk ke sistem mode recovery itulah Anda bisa melakukan riset ulang. Cara menggunakannya adalah sebagai berikut:

  • Untuk type hp android yang full menggunakan layar sentuh dan tidak ada tombol home, tekan tombol volume (-) min dan tombol power secara bersamaan tahan hingga masuk ke mode recovery.

  • Jika belum berhasil coba ganti dengan menekan tombol volume (+) dan tombol power secara bersamaan.
  • Untuk type android yang memiliki tombol home biasanya gunakan cara berikut: Tekan tombol volume (-) tombol Home, dan tombol Power secara bersamaan, tahan ketiga tombol tersebut hingga masuk ke mode recovery.

  • Jika belum berhasil coba ganti tombol volume (-) dengan tombol volume (+) sebab setiap type kadang berbeda.
  • Jika sudah bisa masuk ke mode recovery, yang perlu dikerjakan untuk rieset android adalah dengan melakukan wife data dan wife cache.

  • Sebab pada bagian inilah semua setting system android tersimpan. Apabila berhasil direset ulang maka semua setting hp akan dikembalikan ke pengaturan awal pabrik.

  • Caranya: Di mode recovery pilih wife data/factory reset lalu klik pada pilihan ok/yes. Lanjutkan ke bagian wife cache lalu klik pada pilihan ok/yes. Jika sudah pilih reboot now untuk merestart handphone.

  • Untuk berpindah pilihan pada mode recovery bisa menggunakan tombol volume bawah atau atas, dan tombol power dipakai sebagi tombol ok/yes.

  • Tetapi ada juga yang hanya menggunakan tombol bawah untuk berpindah pilihan, sementara tombol atas berfungsi sebagai tombol ok/yes, atau sebaliknya.

android-recovery

Jika Anda behasil melakukan factory reset android dari mode recovery, seharusnya hp android Anda yang semula lupa sandi atau lupa pola kunci sudah normal kembali dan bisa digunakan seperti biasa.

Hanya saja semua data termasuk aplikasi yang sudah di download pada hp android tersebut pasti akan hilang.

Namun jika Anda sudah mencoba melakukan semua cara di atas tetapi tetap tidak bisa masuk ke mode recovery, kemungkinan besar sistem recovery belum terinstal di handphone tersebut.

Atau bisa juga ada salah satu tombol volume yang seharusnya dapat digunakan untuk masuk ke mode recovery tidak berfungsi karena rusak.

Berlangganan update terbaru:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2